Kirimkan Tulisan/opini, atau Pendapat anda via email ke: ks.algorizm@gmail.com, atau karyanto.math@gmail.com Sumbangsih pemikiran kawan-kawan akan kami muat pada web ini.. Insya Alloh

Sabtu, 15 Januari 2011

Trik Sukses Ujian Nasional Matematika

Pada posting kali  ini saya akan sedikit memberikan saran agar Anda sukses dalam  belajar Matematika. Semoga tutorial ini bisa mengubah cara berpikir Anda yang antipati terhadap Matematika, atau setidaknya mengurangi rasa takut yang berlebihan (phobia) terhadap Ujian Matematika buat adik-adik yang sebentar lagi sedang mempersiapkan untuk mengikuti Ujian tersebut.
Sesuai bidang ilmu saya dan pengalaman yang saya miliki, maka saya akan memberikan beberapa trik agar mudah mengerjakan soal Ujian Nasional Matematika bila nanti pada saatnya ketemu juga. diantara trik tersebut adalah:

  • Belajar Mencintai Matematika

Ini Poin penting yang saya pasang dibagian awal dari trik dan tips ini. karena hanya dengan cinta kita memahami betapa berharga, dan betapa perlu kita mempelajari sesuatu.
Lantaran cinta pula kita merasa ingin selalu bersamanya (betah berlama-lama di kelas Matematika). Anggap saja Matematika jadi pacar kamu. hehehehe.
  • Mulai Mengikuti Les Privat

Mungkin ini terdengar klasik ya? tapi yah kira-kira ini adalah cara jitu untuk mengasah dan mempertajam kemampuan kita dalam menyelesaikan soal-soal yang beragam.
Begitu banyak lembaga privat (Bimbel) yang ada di sekitar kita, baik yang bertaraf Nasional atau yang bertaraf Regional maupun jasa guru privat perorangan, jadi pilihan ditangan anda. Yang penting "YANG PRIVAT SAMA YANG NGGAK PRIVAT PASTI BEDA".
  • Mempelajari Materi yang termuat dalam SKL

Apa sech SKL? jangan bilang anda nggak tau! Ini mungkin hal penting yang jarang dilketahui siswa. padahal mengetahui SKL (Standar Kompetensi Lulusan), sama halnya mengetahui siapa musuh kita saat kita perang. Sama halnya dengan mengetahui Garis Finis sebelum kita mengikuti lomba lari.
Logikanya: "Bagaimana bisa ngalahin musuh kalo nggak tau siapa musuhnya". so, mengetahui SKL merupakan kewajiban Guru dan Siswa agar peserta ujian mengetahui materi apa yang musti dikuasainya agar lulus Ujian.
Untuk mengetahui SKL, tanya guru bidang studi kamu, dan juga bisa ditanyakan pada guru privat kamu.
  • Membuat Target Capaian Nilai
Ini juga merupakan poin penting. Target yang saya maksud adalah setelah kita melihat SKL, maka yang harus kita lakukan adalah mengukur kemampuan kita, lalu memprediksi kemungkinan kelulusan kita dengan cara menghitung dari persentase penguasaan Materi.
  • Mengikuti Uji Coba Soal Ujian (Try Out)
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan diatas, maka perlu juga kita menguji kemampuan kita dalam mengerjakan soal-soal Prediksi maupun soal-soal Ujian Tahun sebelumnya (Try Out). Ini sama dengan Latihan perang bagi para Prajurit TNI.
Bisa saja dengan mengikuti Try Out yang diadakan oleh Lembaga BIMBEL ataupun oleh Sekolah. Ingat kata Pepatah: "Practice Make Perfect". Try Out khan sm jie dengan Latihan... so ikut Try Out berulang kali yah! tapi musti ada hasilnya.
  • Istirahat dan Makan Yang Cukup

Istirahat yang cukup dan Makan yang cukup adalah sumber tenaga yang cukup untu berperang. tapi ingat jangan makan berlebihan, karena makan berlebihan (kekenyangan) ternyata adalah pintu sebab masuknya setan, dan hal tersebut dapat mengakibatkan munculnya sifat malas belajar.
Baca Selanjutnya - Trik Sukses Ujian Nasional Matematika

PERKENALAN

Pada postingan permulaan ini, izinkan kiranya kami menghaturkan segenap rasa terima kasih atas kunjungannya. pada blog ini Insya Alloh kami akan isi mengenai beberapa konten, yakni :
  1. Al Ilmu
  2. Ngaji Makna Hidup
  3. Mathematic, dan Science
  4. Kisah-kisah Inspirasi (Mutiara Hikmah)
  5. Teknologi
  6. dan Lainnya
Semoga tulisan kami berkenan di hati para pembaca. Jikalau dalam tulisan kami terdapat hal yang kurang berkenan kami selaku penulis memohon maaf yang sebesar-besarnya.
Benarlah kiranya, Kebenaran hanya milik Alloh dan Rasulullah SAW, olehnya itu kesalahan yang kami tulis hanyalah karena kebodohan kami. Semoga pembaca dapat memaklumi

Jazakallahu Khairan Katsiran
hormat kami


Editor
Baca Selanjutnya - PERKENALAN

Entri Populer